Pengertian, Rumus dan Contoh Future Perfect Tense

Morning all, suka belajar bahasa Inggris? jika ia berarti kamu datang pada blog yang tepat, dan dalam postingan hari ini saya ingin berbagi tentang pelajaran tense dalam bahasa Inggris, untuk kali ini mari kita belajar mengenai Future Perfect Tense, oke langsung saja kita mulai yuk belajarnya^^:

RUMUS

Bentuk Nominal

Positive
I/You/We/They/He/She/It + Will/Shall + Have + been + Complement
Negative
I/You/We/They/He/She/It + Will/Shall + Not + Have + been + Complement
Yes-No Question
Will/Shall + I/You/We/They/He/She/It + Have + been + Complement?

Bentuk Verbal

Positive
I/You/We/They/He/She/It + Will/Shall + Have + Verb 3 + Object/Adverb
Negative
I/You/We/They/He/She/It + Will/Shall + Not + Have + Verb 3 + Object/Adverb
Yes-No Question
Will/Shall + I/You/We/They/He/She/It + Have + Verb 3 + Object/Adverb

Penggunaan Future Perfect Tense

Digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa atau perbuatan yang akan telah terjadi atau akan telah selesai dilakukan di waktu tertentu di masa yang akan datang. Untuk tujuan ini dipakai keterangan waktu yang akan datang. Untuk tujuan ini dipakai keterangan waktu yang diawali dengan by seperti by next month, by next year, by the end of this month dan sebagainya. Contoh :
Everyone will have been here by tomorrow morning
Setiap orang akan telah berada disini menjelang besok pagi
We shall have got home by the dinner time
Kami akan telah tiba di rumah menjelang waktu makan malam

Digunakan untuk menyatakan suatu peristiwa atau perbuatan yang akan telah terjadi atau akan telah selesai dilakukan ketika terjadi peristiwa yang lainnya di masa yang akan datang. Contoh :
I shall have gone to bed by the time my parents come here
Saya akan telah tidur pada saat orang tuaku pulang
They will have come here before we have lunch
Mereka akan telah tiba di sini sebelum kita makan siang

Digunakan untuk menyatakan suatu perbuatan yang sudah berlangsung di masa sebelumnya dan perbuatan tersebut akan telah selesai dilakukan di waktu tertentu di masa yang akan datang ataupun ketika peristiwa lainnya terjadi di masa yang akan datang. Contoh :
He will have finished reading the novel by the end of this month
Dia akan telah selesai membaca novel itu menjelang akhir bulan ini

Baca juga: Perbedaan Penggunaan Farther dan Further

Yeah, akhirnya selesai juga pelajaran future perfect tense kita kali ini^^, makin kesini, tense-tense yang kita pelajari mulai semakin ribet dan rumit aja nih, harus butuh konsentrasi penuh nih untuk memahami tense-tense tingkat selanjutnya^^.

0 Response to "Pengertian, Rumus dan Contoh Future Perfect Tense"

Post a Comment